RacingIndonesia.com-20 Februari 2025 . LGM Gupiss Cirebon terus menunjukan komitemennya dalam mengembangkan talenta pembalap pemula dan meraih prestasi di berbagai kompetisi balap resmi . Di tahun 2025 ini , team asal Cirebon yang di komandoi oleh Trian Adi Setia ini resmi menggaet salah satu pembalap drag bike muda berbakat asal Brebes-Jawa Tengah , yang masih duduk di kelas 4 sekolah dasar bernama Rizky Pratama . “Rizky Pratama dititipkan dan diserahkan langsung dari orang tuanya kepada kami mas team LGM Gupiss untuk di didik menjadi pembalap drag bike professional . singkat cerita bapak Jayadi selaku orang tua dari Rizky ini percaya bahwa anaknya bias lebih berkembang hobi balapnya bersama team kami ‘.Ujar Trian Adi Setia Owner LGM Gupiss Cirebon .
Rizky Pratama atau lebih dikenal dengan nama Rizky Unyil ini memang memiliki hobi dan kecintaan yang mendalam kepada salah satu cabang olahraga bermotor yaitu drag bike , membuat dirinya bercita-cita menjadi pembalap professional .”Drag bike memang merupakan hobi saya mas , saya berharap dengan diterimanya saya bergabung bersama LGM Gupiss Cirebon bisa membuat saya lebih berkembang “. Jawab Rizky Pratama .
Kembali melihat background team LGM Gupiss Cirebon yang menjadi tempat bernaungnya Rizky Pratama saat ini ,merupakan salah satu team drag bike yang bisa dikatakan konsisten ,baik dalam perihal prestasi maupun mencetak pembalap-pembalap pemula . Menarik untuk di tunggu sepak terjang Rizky Pratama di dunia drag bike nasional , semoga bisa menjadi salah satu pembalap yang banyak berprestasi ,dan membanggakan bagi team dan kedua orang tuanya , Semangat Belajar !!!.