FUJI ANOMAN JUARA PERTAMA SMART DIESEL R40 SDW RACERTEES EKITOYAMA SABER 2025

Racing Indonesia – 26 April 2025 Super Drag Way (SDW) Racertees Ekitoyama Saber 2025 Putaran 1 (12/4) di Sirkuit NP Lanud Gading Wonosari Yogyakarta, dihadiri oleh 767 peserta Drag Race dari berbagai wilayah di Indonesia. Balapan yang dikemas secara profesional ini menyajikan tontonan yang sangat menarik, peserta yang hadir tidak hanya kaum pria tetapi juga banyak wanita yang hadir untuk meramaikan SDW Racertees Ekitoyama Saber 2025. Salah satunya dari Team GMJ1  di susunan formasi pembalapnya ada yang berusia muda yaitu Tadeo serta pembalap wanita yaitu Fuji Anoman dan Sabrina.

Fuji Anoman dan Sabrina berhasil berdiri di podium teratas, Fuji Anoman mencatatkan waktu 9,052 detik di jarak 201 meter dan Sabrina mencatatkan waktu 9,141 detik di Kelas Smart Diesel R40 Khusus Wanita

Hasil Final Kelas Smart Diesel R40 Khusus Wanita SDW

Fuji Anoman ini juga sering menjadi juara di berbagai event besar Drag Race. Prestasi yang sangat luar biasa dari Istri Cleo Anoman yang juga menjadi Pembalap Drag Race.

Saksikan aksi berikutnya Fuji Anoman dan Sabrina di SDW Racertees Ekitoyama Saber 2025 Putaran 2 yang akan dilaksanakan 21 Juni 2025




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *