RacingIndonesia.com-4 Agustus 2025. Kejutan hadir dari ajang Super Drag Way (SDW) Round 3 di sirkuit non permanen Lanud Gading, Wonosari, Yogyakarta. Sebuah motor Honda CBR 250RR berjuluk “Cendol”, hasil garapan Speedlab Surabaya X M-One & Boedjo Project, tampil memukau dan berhasil mendominasi jalannya perlombaan di kelas Superbike Sunmory Basic 250cc 1/4 Cylinder Pembalap Komunitas.
Dikawal oleh dua joki andalan, Alvinn dan Alpin Kukuru, “Cendol” menunjukkan taringnya di lintasan sepanjang 402 meter. Alvinn berhasil keluar sebagai juara pertama dengan catatan waktu impresif 12,762 detik, disusul Alpin Kukuru yang finis di posisi kedua hanya terpaut tipis 0,006 detik (12,768 detik).
Hasil Final Superbike Sunmory Basic 250cc 1/4 Cylinder Pembalap Komunitas.
Yang menarik, motor ini bukan sembarang CBR 250RR. Di balik performa gahar “Cendol” ada nama Muhammad Sofyan, tuner dari SPL Racing, yang dikenal dengan sentuhan tekniknya yang presisi. Ia berhasil menyulap motor harian menjadi mesin buas yang tak tertandingi di kelasnya.
“Kami hanya ingin buktikan bahwa motor komunitas juga bisa bersinar di ajang nasional. Ini hasil kerja keras seluruh tim,” ujar Muhammad Sofyan saat ditemui usai balapan.
Kemenangan ini menjadi bukti bahwa kolaborasi antara Speedlab Surabaya, M-One, dan Boedjo Project bukan sekadar tempelan nama. Sinergi antar tim teknis dan pembalap komunitas terbukti mampu mengalahkan lawan-lawan tangguh di kancah drag bike nasional.
Dengan hasil gemilang ini, “Cendol” tidak hanya membawa pulang piala, tapi juga menyita perhatian komunitas balap nasional. Mampukah mereka mempertahankan konsistensi di seri-seri berikutnya? Kita tunggu aksi selanjutnya dari tim yang kini mulai diperhitungkan di lintasan lurus Indonesia.



